Peringati HRPL-78, KKLR Sulsel Jadikan Sebagai Kalender Tetap

- 15 Desember 2023, 00:17 WIB
Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Provinsi Sulawesi Selatan, bakal memperingati Hari Perlawanan Rakyat Luwu (HPRL) ke-78 yang jatuh pada tanggal 23 Januari 2024
Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Provinsi Sulawesi Selatan, bakal memperingati Hari Perlawanan Rakyat Luwu (HPRL) ke-78 yang jatuh pada tanggal 23 Januari 2024 /Foto/Istimewa/LintasSulbar

LintasSulbar.com - Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Provinsi Sulawesi Selatan, bakal memperingati Hari Perlawanan Rakyat Luwu (HPRL) ke-78 yang jatuh pada tanggal 23 Januari 2024 mendatang. Hal itu, disampaikan dalam rapat koordinasi Panitia Pelaksana Semarak HPRL-78 bersama pengurus KKLR Sulawesi Selatan yang berlangsung secara daring pada Kamis 14 Desember 2023 malam.

Ketua BPW KKLR Sulawesi Selatan, Ir Hasbi Syamsu Ali mengatakan, bahwa kegiatan semarak HPRL akan menjadi kalender rutin organisasi yang dipimpinnya.

"Peringatan HPRL ini bisa menjadi momentum perekat para Wija to Luwu di manapun berada. Karena itu, KKLR berkomitmen menjadikan ini sebagai salah satu kalender kegiatan tetap setiap tahunnya," kata Hasbi Syamsul.

Baca Juga: Semarak HUT Korpri ke-52, Pemprov Sulbar Gelar Bakti Sosial Ajak Masyarakat Kolaborasi Tangani Masalah 4+1

Menurut Hasbi, peringatan HPRL setiap tahun seharusnya bisa memberikan inspirasi dan motivasi perjuangan bagi setiap Wija to Luwu di manapun berada.

"Memperingati HPRL ibaratnya menggali kembali semangat kepahlawanan dan menguggah spirit perlawanan terhadap segala bentuk penjajahan dan ketidakadilan dalam kehidupan kita," ujar dia.

Hasbi menambahkan, para pahlawan yang terlibat dalam aksi Perlawanan Rakyat Luwu 23 Januari 1946 telah menunjukkan wujud nyata pengorbanan untuk mempertahankan hak dan mengusir penjajah dari Luwu.

Baca Juga: HUT Pengadilan Tinggi Agama, Muhammad Idris: Kehadiran PTA di Sulbar Bermanfaat Bagi Masyarakat

Halaman:

Editor: Wahyuandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x