Lima Mahasiswa UNUSIA Bakal Ikut Dalam International Accounting Students Conference di Malang

- 22 Juli 2023, 00:08 WIB
Lima Delegasi UNUSIA International Accounting Students Conference di Universitas Merdeka Malang
Lima Delegasi UNUSIA International Accounting Students Conference di Universitas Merdeka Malang /Foto / Istimewa /

LintasSulbar, Jakarta - Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (UNUSIA), mengirim lima orang Mahasiswa sebagai perwakilan dalam International Accounting Students Conference di Universitas Merdeka Malang, 21 - 23 Juli 2023.

Kegiatan internasional tersebut, diselenggarakan oleh Asosiasi Dosen Akuntansi Indonesia (ADAI) bekerjasama dengan Universitas Merdeka Malang dan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis
(FEB) UNUSIA sebagai salah satu co-host.

Dekan FEB Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia, Taufik Hidayadi didampingi Ketua Program Studi (Prodi) Akuntansi, Muhammad Aras Prabowo dan Sekretaris Prodi Akuntansi, Habsyah Fitri Aryani memberikan arahan kepada mahasiswa akuntansi yang akan menjadi presenter (penyaji paper) dalam International Accounting Students Conference.

Kepada lima delegasi UNUSIA, Dekan FEB memberikan semangat dan support yang akan berpartisipasi dalam kegiatan konferensi internasional tersebut. Kelimanya diberikan arahan agar sebisa mungkinkah mempersiapkan diri, utamanya bahan presentasi nantinya.

Baca Juga: 14 Atlet Karate Mamuju Tengah Mengikuti Kejurnas AIM CUP II di Polman

"Jangan berkecil hati dengan peserta lain dari berbagai universitas seluruh Indonesia, yang terpenting adalah mempersiapkan dengan baik bahan presentasinya," kata Taufik Hidayadi, 21 Juli 2023.

Ia berpesan, kelima mahasiswa yang menjadi perwakilan UNUSIA agar dapat menunjukkan bakatnya. Sehingga UNUSIA dapat setara dengan perguruan tinggi lainnya.

Tentu mahasiswa yang menjadi perwakilan, sudah memahami paper masing-masing, kemudian sudah diberikan berbagai masukan dari dosen pembimbing.

"Jadi saya yakin delegasi UNUSIA bisa mengharumkan nama kampus tercinta," harapnya.

Halaman:

Editor: Wahyuandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah