Rebut Kejayaan, Aras Tammauni Siap Bertarung di Pilgub Sulbar 2024 Mendatang

- 14 April 2023, 01:35 WIB
Bupati Mamuju Tengah, Aras Tammauni
Bupati Mamuju Tengah, Aras Tammauni /Foto/Antaranews/


LintaSulbar, Mamuju Tengah - Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) kian dekat. Sejumlah figur yang akan ikut bertarung dalam kontestasi Pikada mulai menampakkan diri.



Salah satunya Bupati Mamuju Tengah, Aras Tammauni. Bupati dua peripde di kabupaten termuda di Sulawesi Barat ini, secara tegas menyatakan, siap maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Barat (Sulbar) 2024 mendatang.

Hal itu, disampaikan Bupati Mamuju Tengah, Aras Tammauni saat dijumpai di ruang kerjanya, Kamis 14 April 2023.

Keinginan untuk maju pada Pilgub Sulbar mendatang, merupakan wujud kepedulian terhadap daerah Sulawesi Barat secara umum. Ia berkomitmen akan menjadikan Sulbar daerah yang lebih maju dari sebelum-sebelumnya.

Baca Juga: 91 Desa di Mamasa Bakal Menggelar Pilkades Serentak, Kapolres: Jangan Jadikan Perbedaan Sebagai Pertikaian

Tak tanggung-tanggung, Bupati aktif Mamuju Tengah itu, secara tegas menyatakan dirinya untuk maju pada Pilgub mendatang sebagai kandidat orang nomor satu di Sulawesi Barat.

Namun hingga saat ini, Aras Tammauni belum buka suara terkait siapa yang akan dipinang, untuk menjadi pasangan duetnya pada Pilgub mendatang.

"Kalau Gubernur disebut, Insya Allah kita gaspul saya optimis untuk maju," Tegas orang nomor satu di Mamuju Tengah itu.

Aras Tammauni menyebutkan, untuk persiapan berkompetisi pada Pilgub nantinya, tentu segalanya sudah sangat matang. Berbagai persiapan telah dilakukan sebagai langkah maju dan menang.

"Yang jelas kita sudah sangat siap untuk maju dan tentunya siap menang," tandasnya.***

Editor: Wahyuandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x