Polda Sulbar Rutin Laksanakan Patroli, Pastikan Situasi Aman Pada Tahapan Pemilu

- 29 November 2023, 17:45 WIB
Personil Polda Sulbar Rutin Laksanakan Patroli di Masa-masa Pemilu
Personil Polda Sulbar Rutin Laksanakan Patroli di Masa-masa Pemilu /Foto/Humas Polda Sulbar /Wahyuandi

LintasSulbar.com - Personil Polda Sulawesi Barat (Sulbar), rutin melaksanakan patroli untuk memberikan keamanan dan ketertiban masyarakat, utamanya, pada masa Pemilihan Umum (Pemilu) 2023-2024. Personil ini, tergabung dalam Operasi Mantap Brata (OMB).

Gabung OMB ini, aktif mendatangi dan berkoordinasi dengan Bawaslu selaku pengawas Pemilu dan juga pemerintah setempat.

Kepada Bawaslu Provinsi Sulawesi Barat, pihaknya mengimbau agar segera melaporkan jika terdapat hal-hal yang sekiranya berpotensi mengganggu keamanan di masa Pemilu. Hal tersebut dimaksudkan, agar situasi dan kondisi pada tahapan Pemilu berjalan aman.

Baca Juga: Wujudkan Situasi Kondusif Jelang Pemilu, Tiga Pilar di Sulbar Solid Gencarkan Patroli

Kabid Humas Polda Sulbar, Kombes Pol Syamsu Ridwan mengatakan, Patroli ini juga bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), yang berpotensi mengganggu jalannya seluruh tahapan Pemilu.

Selain itu, untuk membangun sinergi yang baik antara Polri dan Bawaslu, serta memberikan rasa aman dan percaya kepada masyarakat, agar mereka dapat berpartisipasi dalam pemilu serentak 2024, tuturnya.

"Jadi selama patroli, personel Polda Sulbar juga melakukan komunikasi dialogis dengan Bawaslu untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, serta memberikan dukungan dan bantuan yang diperlukan," tandasnya.***

Editor: Wahyuandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah