Babinsa Kodim 1402 Polewali Mandar Turun Sawah Wujudkan Ketahanan Pangan

13 September 2023, 23:09 WIB
Babinsa Kodim 1402 Polewali Mandar Turun ke Sawah Wujudkan Ketahanan Pangan /Foto/Humas Kodim /

LintasSulbar.com - Babinsa Kodim 1402 Polewali Mandar (Polman), rutin melakukan pemantauan dan pendampingan panen padi warga binaannya. Hal tersebut, sebagai wujud kepedulian terhadap ketahanan pangan bagi masyarakat.

Kegiatan tersebut, dilaksanakan Babinsa Koramil 1402-02 Wonomulyo, Serka Thamrin di Desa Bumiayu, Kecamatan Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat (Sulbar), Rabu 13 September 2023.

Dari hasil pantauannya, hasil panen padi petani musim ini, tidak begitu maksimal dikarenakan cuaca yang tidak mendukung. Semenjak musim kemarau, para petani mengalami gangguan pada tanaman padanya.

Baca Juga: Babinsa Kodim 1402 Polewali Mandar Cek Ketersediaan Bahan Pokok di Pasar Tradisional

Kata dia, Varietas Inbrida Padi Sawah Irigasi (Inpari) 42 diperkirakan mencapai lima ton per hektare. Kondisi ini, dianggap sudah membaik karena harga gabah saat ini cukup membaik.

Respon Positif Komandan Kodim 1402 Polewali Mandar

Menurut Komandan Kodim 1402 Polewali Mandar, Letkol Czi Sabar Chandra Gufta Panjaitan, kegiatan yang dilaksanakan Babinsa merupakan wujud kepedulian terhadap ketahanan pangan.

Ia mengatakan, selaku aparat kewilayahan tentu memiliki peran penting dalam membantu, memberi motivasi dan dorongan para petani, untuk lebih semangat mengolah lahan pertanian demi mewujudkan ketahanan pangan.

Pihaknya berharap, para Babinsa terus mengawal dan mendampingi petani, sehingga kehadirannya di tengah-tengah masyarakat bermanfaat. Apalagi dalam mendukung program pemerintah yaitu swasembada pangan.

Diketahui bahwa Polewali Mandar, merupakan lumbung pangan Sulawesi barat, tentu ini merupakan beban moral yang mesti dipertahankan para pertanian, agar hasil panen tetap maksimal.

"Itulah kemudian Babinsa harus melakukan pendampingan agar bisa membantu para petani untuk mencari solusi ketika ada kendala," kata Letkol Czi Sabar Chandra Gufta Panjaitan.***

Editor: Wahyuandi

Tags

Terkini

Terpopuler