Prof Zudan Arif Fakrulloh Resmi Jadi PJ Gubernur Sulawesi Barat Gantikan Akmal Malik

12 Mei 2023, 12:10 WIB
Prof Zudan Arif Fakrulloh foto bersama dengan pejabat Sulbar usai pelantikkan di Kantor Mendagri Jakarta, usai di lantik Jumat, 12 mei 2023 /

LintaSulbar, Jakarta - Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan Profesor Dr. Zudan Arif Fakrulloh resmi gantikan Akmal Malik sebagai Pejabat (Pj) Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar)

Pelantikan Pj Gubernur Sulbar berlangsung di kantor Mendagri di jakarta, Jumat 12 Mei 2023

Prof Zudan Arif Pj Gubernur Sulbar dilantik oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.

'Saya Menteri dalam Negeri resmi melantik saudara Profesor Zudan Arif Fukurullah sebagai Pj. Gubernur Sulbar yang baru," kata Tito, saat memimpin pelantikan.

Tito berharap Prof Zudan bisa mengemban tugas ini dengan baik selama satu tahun.

Baca Juga: Tolak RUU Kesehatan Omnibuslau, Ratusan Nakes Demo DPRD Mamaju Tengah

Sebelumnya, nama Prof Zudan Arif masuk tiga orang yang diusul DPRD Sulbar diserahkan ke Kemendagri.

Sementara nama lain diantaranya DR Muhammad Idris.,M.Si (sekretaris Daerah Provinsi Sulbar) dan Drs. H. Jufri Rahman.,M.Si (staf ahli bidang pemerintah dan otoda Kemenpan RB).

Diketahui Zudan Arif Fakrulloh Alumnus Fakultas Hukum (FS) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dia terpilih sebagai Pj Gubernur Sulbar dalam sidang Tim Penilaian Akhir (TPA) yang digelar di Istana Negara Kamis, 4 mei 2023.

Ia ditunjuk menjadi Pj Gubernur Sulawesi Barat menggantikan Akmal Malik yang habis masa jabatannya.

Baca Juga: Seorang Wanita Diduga Pelaku Bisnis Investasi Bodong Diringkus Sat Reskrim Polres Mamasa

Sebagaimana diketahui, ratusan kepala daerah yang habis masa jabatannya pada pada tahun 2022 dan 2023 akan digantikan oleh Pj lantaran pemilihan kepala daerah (Pilkada) akan digelar serentak di 2024.***

Editor: Muh. Syahrul Gunawan

Tags

Terkini

Terpopuler