BREAKINGNEWS: Gempa Magnitudo 2,6 Skalariter Guncang Mamauju Tengah

- 30 November 2023, 14:08 WIB
Info Terkini Gempa bumi di Sulawesi Barat
Info Terkini Gempa bumi di Sulawesi Barat /Foto/Sosmed/

LintasSulbar.com - Gempa bumi kembali terjadi di Kabupateb Mamuju Tengah (Mateng) Sulawesi Barat (Sulbar). Peristiwa tersebut, terjadi pada Kamis 30 November 2023, sekitar pukul 09.55 WIB.

Dari keterangan rilis Badan Meteorologi Klomatologi dan Geofisika (BMKG) Sulbar, gempa tersebut bermagnitudo, 2.6 Skalariter dengan kedalaman 10 Kilo Menter (KM).

Gempa bumi yang terjadi di Kabupaten Mamuju Tengah itu, tidak berdampak pada kerusakan. Namun, sempat membuat warga setempat kaget dan panik seketika.

Baca Juga: Gempa Bumi Tektonik Magnitudo 4.1 Terjadi di Mamasa, Berpotensi Terjadi Gempa Susulan Lebih Kecil

Gempa bumi Magnitudo 2,6 tersebut, terjadi tepat pada 30 November pukul 09.55 WIB, lokasi: 3.11 Lintang Selatan, 119.14 Bujur Timur. 38 kilometer Barat Daya Mamuju Tengah, Sulawesi Barat dengan kedalaman 10 kilometer.

Hingga saat ini, belum ada laporan dari warga atau dari pemerintah, terkait dampak dari terjadinya gempa bumi tersebut.

Namum berdasarkan informasi BMKG, Gempa Bumi yang terjadi di Kabupaten Mamuju Tengah, Sulawesi Barat itu, tidak berpotensi terjadinya Tsunami.***

Editor: Wahyuandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x