Fenomena Unik di Mamuju Tengah, Sebuah Sumur Mendidih Namun Airnya Tak Panas

2 Juni 2023, 20:47 WIB
Sumur yang airnya menggelembung bak air mendidih namun tidak panas /Foto / Hamsah/Dok / Lintas Sulbar

LINTASSULBAR, MAMUJU TENGAH - Fenomena unik terjadi di Mamuju Tengah, Sulawesi Barat ( Sulbar ), sebuah sumur mendidih bagai air panas. Uniknya, sumur mendidih itu airnya tak panas.

Fenomena ini berada di pesisir Mamuju Tengah, tepatnya di Dusun Patulana Tengah, Desa Budong - Budong, Kecamatan Topoyo, Kabupaten Mamuju Tengah.

Dari pantauan awak media pada Jumat, 2 Juni 2023, sumur mendidih itu memang airnya menggelembung bak air mendidih, namun airnya tidak panas sama sekali.

Hal ini membuat warga penasaran dan heboh. Bahkan sumur mendidih itu telah diposting pemiliknya di akun facebook benerapa pekan lalu dan menuai pertanyan dari netizen.

Pemilik sumur Hamsah, mengaku fenomena itu terjadi sejak awal mulah dibuatnya semur tersebut. Kata dia, sejak digali sumur tersebut telah mendidih bak air panas.

Bahkan, konon menurut Hamsah, air dari sumur mendidih itu sebagaian warga mempercayainya untuk berobat. "Sejak pertama digali sudah seperti itu pak, bahkan itu biasa dijadikan obat," Katanya.

Ia katakan, meski air dari sumur tersebut menggelembung seperti mendidih, namun tidak terasa panas. Bahkan justru kata dia, pada pagi hari air dari sumur itu lebih dingin dari biasanya.

"Tidak panas sama sekali pak, justru airnya sangat dingin, terutama kalau pagi hari, maknya kita kadang heran. Bahkan setelah saya posting di facebook ada yang mau berkunjung," tuturnya.

Hamsah mengemukakan, permukaan sumur bergelembung seperti air mendidih itu sudah berlangsung sejak pertama kali dibuat sumur itu.

Ia mengaku, sumur tersebut dibuat pada puluhan tahun silam. "Sudah ada sekira sepuluh tahun pak, karena kalau tidak salah digali pada tahun 2013 lalu," Jelasnya.

Lanjut ia mengatakan, dirinya kadang heran, karena saat musim penghujan tiba sumur itu kadang nyaris penuh, namun airnya tetap menggelembubg seperti mendidih.

"Kami juga heran pak, biasanya kalau musim hujan sumur itu kadang hampir penuh, namun gelembungnya tetap sama," Imbuhnya.

Editor: Hamsah

Tags

Terkini

Terpopuler