TP PKK Sulbar Launching Rumah KIBAS Stunting di Pasangkayu

- 17 Oktober 2023, 20:41 WIB
Ketua PKK Sulawesi Barat Melounching Rumah Kibas Stunting di Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat
Ketua PKK Sulawesi Barat Melounching Rumah Kibas Stunting di Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat /Foto/Humas Pemprov Sulbar /

LintasSulbar.com - Pj. Ketua Tim Penggerak PKK Sulbar, Ny. Ninuk Triyanti Zudan, launching Rumah Keluarga Indonesia Bebas Stunting (KIBAS) Stunting, di Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat (Sulbar), Selasa 17 Oktober 2023.

Setelah Kabupaten Majene dan Mamuju, kini  Rumah Kibas Stunting kembali dilounching di Kabupaten Pasangkayu. Untuk di Kabupaten Pasangkayu, posyandu yang menjadi pilot project Rumah Kibas adalah Posyandu Desa Letawa, Kecamatan Sarjo, ditandai dengan pemukulan gong.

PJ Ketua TP PKK Sulbar, Ny. Ninuk Triyanti Zudan mengatakan, melalui Rumah Kibas diharapkan dapat memberikan asupan gizi kepada anak usia 0-2 tahun secara rutin

Baca Juga: Tekan Laju Stunting, Pj. Bupati Mamasa Ajak Perantau Andil dalam Penanganan

"Posyandu tempat paling ideal bagaimana mencegah dan mengatasi stunting," ujar Ninuk Triyanti.

Dengan harapan, semua pihak bergerak bersama memonitor penanganan stunting. Sebab, stunting merupakan persoalan yang mesti diatas secara seksama.

"Diharapkan kecamatan dan desa terus memantau dan tiga bulan kita optimis bisa tuntaskan stunting bersama sama," harapnya.

Baca Juga: Penanganan Stunting, Pj. Bupati Mamasa Minta Masyarakat Manfaatkan Makanan Lokal Bergizi untuk Kesehatan

Hal ini dapat dijalankan dengan sukses dan lancar, jika mendapat dukungan dari berbagai pihak.  Ia pun berharap, model di posyandu ini bisa adopsi di posyandu lain.

Halaman:

Editor: Wahyuandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x