Wartawan Sudah Minta Maaf, Polisi 'Jagoan' di Mamasa Masih Nantang Adu Jotos

- 14 Oktober 2023, 19:03 WIB
Oknum Polisi di Mamasa Nantang Wartawan Adu Jotos, Walaupun Sudah Minta Maaf
Oknum Polisi di Mamasa Nantang Wartawan Adu Jotos, Walaupun Sudah Minta Maaf /Foto/Screenshoot/Vidio/Saldi/

LintasSulbar.com - Lagi-lagi oknum Polisi di Mamasa, mempertontonkan sikap tak terpuji di muka umum. Oknum Polisi 'jagoan' itu, menantang Wartawan adu jotos sekalipun sudah meminta maaf.

Insiden terjadi di depan Rumah Dinas Kapolres Mamasa, saat tiga orang wartawan hendak menuju ke Mapolres untuk liputan simulasi pengamanan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Sabtu 14 Oktober 2023.

Saat di depan Rumah Dinas Kapolres Mamasa, tiga wartawan tersebut berpapasan denga oknum Polisi berpakaian perman mengedarai sepeda motor denga laju. Salah satu wartawan menegur meminta pelan-pelan.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Oknum Polisi di Mamasa Nyaris Pukul Wartawan Saat Hendak Liputan Simulasi Pengamanan Pemilu

Oknum polisi itu, tidak menerima hingga turun dari motornya dan menantang Wartawan adu jotos. Meskipun, Wartawan tersebut sudah meminta maaf atas apa yang telah dilontarkan kepada oknum Polisi tersebut.

Bahkan oknum Polisi itu, mengeluarkan tas yang ia bawa lalu mengajak wartawan untuk berkelahi. Sejumlah rekan-rekannya yang juga berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP), berupaya untuk menenangkannya, namun tetap menantang Wartawan berkelahi.

Terkait insiden tersebut, pihak media sudah melakukan konfirmasi kepada Kapolres Mamasa, AKBP Agus Dwiyanto. Namun, hingga berita ini diturunkan belum ada jawaban.***

Editor: Wahyuandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah