Pj. Bupati Mamasa: Siltap Desa Harus Dibayarkan Tiap Bulan Agar Kades Bisa Bekerja Maksimal

- 21 Januari 2024, 22:08 WIB
Pj. Bupati Mamasa, Muhammad Zain minta Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), agar membayarkan Penghasilan Tetap (Siltap) Desa-desa setiap bulannya
Pj. Bupati Mamasa, Muhammad Zain minta Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), agar membayarkan Penghasilan Tetap (Siltap) Desa-desa setiap bulannya /Foto/LintasSulbar /Wahyuandi

LintasSulbar.com - Pj. Bupati Mamasa, Muhammad Zain minta Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), agar membayarkan Penghasilan Tetap (Siltap) Desa-desa setiap bulannya. Hal tersebut dimaksudkan, agar para Kepala Desa (Kades) dapat bekerja lebih maksimal.

Bangsa Indonesia akan lebih maju, diketika pembangunan di di pelosok desa meningkat. Sehingga, sebagai peninjauan agar Kepala Desa dan Aparat Desa bisa melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan baik, dalam melayani masyarakat, gaji mereka mestinya dibayarkan setiap bulan.

Baca Juga: Disambut Demo, Muhammad Zain: Saya Datang Jalankan Tugas Negara Demi Mamasa yang Lebih Baik

Pj. Bupati Mamasa, Muhammad Zain meminta kepada Kepala BPKAD untuk membayarkan Siltap Desa-desa tiap bulan, bukan dibayarkan tiap triwulan.

"Supaya para Kades dan perangkat desa bisa bekerja dengan maksimal, memberi pelayanan kepada masyarakat sebaik mungkin," kata Muhammad Zain, Minggu 21 Januari 2024.

Ia mengatakan, hal itu perlu dilakukan agar gaji para Kepala Desa tidak lagi menunggak hingga berbulan-bulan. Dengan demikian mulai tahun ini, gaji Kepala Desa dan Aparat Desa akan dibayar setiap bulan.

"Jadi saya minta BPKD agar Siltap Kades dibayar tiap bulan mulai Bulan Februari Tahun 2024," kata Zain.

Hal itu, sebagai komitmen Muhammad Zain supaya gaji atau Siltap Desa-desa tidak lagi menunggak, seperti sebelum-sebelumnya. Upaya ini, sebagai bentuk perhatian pemerintah untuk Desa-desa agar serius membangun Negeri dimulai dari pelosok desa.

"Pemerintah akan berupaya di Tahun 2024, tidak ada lagi tunggakan gaji kades dan aparat desa demi lancarnya pemerintahan dikabupaten Mamasa ini," tandasnya.***

Editor: Wahyuandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah