2 Bulan Bergulir di Meja Penyidik, Kasus Pelecehan Seksual di Mamasa Tak Kunjung Terungkap, Ada Apa?

- 11 Desember 2023, 12:22 WIB
Kasus pelecehan seksual yang terjadi di Desa Ulu Salu, Kecamatan Pana, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar) hingga saat ini tak kunjung terungkap
Kasus pelecehan seksual yang terjadi di Desa Ulu Salu, Kecamatan Pana, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar) hingga saat ini tak kunjung terungkap /Foto/LintasSulbar /Wahyuandi

LintasSulbar.com - Kasus pelecehan seksual yang terjadi di Desa Ulu Salu, Kecamatan Pana, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar) hingga saat ini tak kunjung terungkap. Kasusnya, masih bergulir di meja penyidik Unit PPA Polres Mamasa.

Kasus yang menimpa seorang perempuan asal Desa Ulu Salu inisial YL ini, tak kunjung terungkap hingga saat ini. Ironisnya, karena korban sudah berusia 56 Tahun, sementara pelaku inisial DT masih berusia sekitar 40 an Tahun.

Peristiwa ini terjadi pada 10 Oktober 2023 di wilayah Desa Ulu Salu, Kecamatan Pana, Kabupaten Mamasa. Namun ingga saat ini, belum ada titik terang dari pihak kepolisian meskipun kejadiannya sudah berbulan-bulan.

Baca Juga: Terjadinya Dugaan Kasus Pencabulan Anak Dibawah Umur, KOHATI HMI Mamuju Tengah Angkat Bicara

Karena tak kunjung terungkap, Pengacara Muda asal Mamuju, Busman Rasyid dan Agung dari Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Yoel Bello Prodeo mendesak Polres Mamasa, untuk segera menetapkan tersangka. Sebab, kasus tersebut sudah berlarut-larut di tangan penyidik Unit PPA Polres Mamasa.

Meski kasus ini, sudah ditangani oleh pihak kepolisian unit PPA Polres Mamasa, namun hingga saat ini keluarga korban belum mendapatkan keadilan. Sementara pelaku, sudah mengakui perbuatannya di depan para tokoh ada atau yang biasa disebut Tomatua.

Baca Juga: Terjadinya Dugaan Kasus Pencabulan Anak Dibawah Umur di Mamuju Tengah, Nasyiatul Aisyiah Angkat Bicara

Dengan demikian, Kuasa Hukum Korban mendesak kepada kepada Polres Mamasa untuk memberikan kaadilan kepada pihak keluarga korban. Sebab, jika hal tersebut tidak diselesaikan secara hukum maka kejadian yang sama akan terus menerus terjadi di wilayah Kabupaten Mamasa.

Halaman:

Editor: Wahyuandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah